Shorinji Kempo DKI Jakarta Berhasil Raih Lima Medali

Dipublikasikan pada 18 Nov 2023 oleh Administrator


ShorinjiKempo

KALIMANTAN SELATAN – Gelaran cabang olahraga (cabor) shorinji Kempo pada Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNas) XVIII, Kalimantan Selatan telah selesai diselenggarakan pada Jumat(17/11)

Pelatih Tim Shorinji Kempo DKI Jakarta, Ahmad Arsyad mengatakan, Kontingen DKI Jakarta berhasil membawa pulang 5 medali. Ia menjelaskan, medali emas berhasil diraih oleh tim kempo putri (Renasti, Rayhanatul, Larasati, Wanda) pada nomor beregu putri dan Renasti Pratiwi bersama Rayhanatul Qolbiah pada nomor Embu Berpasangan Kyu II/I Putri.

 “Alhamdulillah, dari cabor Shorinji Kempo berhasil menyumbang 2 emas dan 3 perunggu. Meskipun belum sesuai dengan target yaitu 4 emas, namun hal ini akan menjadi pembelajaran dan motivasi kedepannya untuk berbenah diri dan lebih baik lagi pada kompetisi pomnas selanjutnya,” ucap Ahmad.


Ahmad menjelaskan, tim kempo DKI Jakarta juga berhasil mendulang 3 medali perunggu oleh Muhammad Risky Fauzi di nomor Randori Kelas 60Kg, Gerhard Bima Abilawa Sudarya di nomor Randori Kelas 50Kg dan Wanda Anisa Sabrina bersama Aldy Raja di nomor Embu Berpasangan Campuran I/II.

Lebih lanjut, Ahmad mengapresiasi perjuangan seluruh atlet DKI Jakarta di cabor Shorinji Kempo yang sudah berjuang sekuat tenaga dan memberikan penampilan terbaik. Ia mengingatkan kepada seluruh atlet kempo DKI Jakarta untuk semakin giat berlatih dan melakukan evaluasi dari kekurangan di ajang POMNAS XVIII ini agar bisa terus meraih prestasi di masa mendatang.

Ia menambahkan, di ajang POMNAS tahun 2023 atlet DKI Jakarta pada cabor Shorinji Kempo terdiri dari 7 putra dan 19 putri.  26 atlet tersebut didampingi 6 ofisial tim.